profil

Kampus 3 (Putri)


Masih dalam naungan pengasuh yang sama, santri putri Ponpes Askhabul Kahfi Semarang berdomisili terpisah dari santri putra. Masuk wilayah kelurahan Karangmalang, Mijen Kota Semarang, Kampus 3 Ponpes Askhabul Kahfi hanya berjarak +- 100 m dari kampus utama. Lokasinya yang sejuk dekat pepohonan rindang menambah kenyamanan santri putri yang bermukim disini.

Kampus 3 ini tergolong baru karena dibangun pada 2016 dimana sebelumnya santri putri menempati kampus 1. Setelah mereka berjuang tuk berdesak-desakan, alhamdulillah sekarang santri putri bisa menempati tempat yang lebih longgar, luas dan nyaman.

Kampus 3 Ponpes Askhabul kahfi memiliki 6 gedung yang masing-masing memiliki 4 lantai. Meliputi gedung Khodijah, Aisyah, Maryam, Masyitoh, Robiah al adawiyah, dan gedung Hj Shofiatun. Sebagaimana komplek putra, gedung-gedung tersebut diberi nama sesuai para wanita-wanita pembesar islam yang dipastikan masuk surga. Dengan harapan Tabarukan semoga santri santri Askhabul kahfi bisa mengikuti jejak-jejak mereka.

Fasilitas :

  • 3 gedung asrama berlantai empat
  • 96 kamar reguler dan 14 kamar non reguler dengan daya tampung mencapai 2000an santri putri
  • 35 ruang kelas 
  • Musholla 2 lantai
  • Halaman luas
  • 40 unit kamar mandi dan toilet 
  • air bersih artetis
  • perpustakaan
  • lab komputer
  • sarana olahraga
  • studio musik
  • Aska mart (minimarket)
  • kantin
  • Laundry
Meski berbeda lokasi, aktivitas santri putri tidak jauh berbeda dengan santri putra. Mulai dari Bandongan bakda subuh, sekolah di pagi harinya, Sholat berjamaah, hingga madrasah dilaksanakan di dalam lingkungan komplek putri. Bahkan ruang auditorium utama tempat berlangsungnya kegiatan-kegiatan akbar berlokasi di kampus 3 ini.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bebas tapi sopan!!!...

Bottom Ad [Post Page]

Back To Top